Minggu, 11 Januari 2015

MENGENAL SABLON CUTTING / POLYFLEX

Sablon Cutting / Sticker Polyflex bukan hal baru di dunia sablon digital.
sablon ini biasa digiunakan untuk kaos / jacket, topi, serta bahan textile lainnya. sehingga untuk di senangin oleh banyak orang terlebih komunitas motor / biker's.

untuk model  /  macam bahan sticker polyflex sendiri terdiri banyak variasi. yakni : flex PVC warna standart, warna neon / stabillo, gold dan silver, foil / mengkilap, flock / bludru, glow in the dark, reflextive, dll.

Cara sablon Cutting Polyflex :
anda membutuhkan alat / mesin sebagai berikut :
mesin press kaos, mesin cutting sticker dan bahan sticker polyflex.
pertama.
buat desain berupa vertor di komputer pada program corel draw, kemudian setting mirror untuk proses cutting.
kedua. siapkan bahan sticker polyflex, pilih bagian yg tidak mengkilap / belakang sticker.
selanjutnya proses cutting. untuk kekuatan potong biasanya 90g. untuk memotong bludru dan foil terdapat perbedaan yakni 120 g.
ketiga
sistem pengepress an. melalui mesin press. yakni pengepress an pada sablon sticker ini cukup sebentar karena media bahan sticker yakni rubber ( seperti sablon rubber manual timbul )
di press selama 170 derajat. selama 10 / 15 detik.
setelah selesai tunggu sebentar langsung kelupas bagian maskingnya.

selamat mencoba.


Info Bahan :
SMS / WA. 0878 5410 9088

Tidak ada komentar:

Posting Komentar